Pages

Senin, 29 April 2013

Hey Ladies !! Inilah Tanda Pria Jatuh Cinta



Assalamualaikum sobat blogger ^^
Terima kasih sebelumnya udah mau mampir ke blog aku,



Yapp . hari ini aku mau bahas tentang tanda-tanda pria jatuh cinta, khususnya jatuh cinta ke wanita donk yah. Soalnya aku ga tau tanda pria jatuh cinta kesesama jenis kaya gimana ? hihihi 
 
Hayooo buat wanita-wanita single yang lagi cari tau sebenarnya dia suka atau ga sih sama kamu, pengen nanya langsung tapi ga berani ???
Naaahhhh Disini kamu akan temukan jawabannya  ..
Langsung aja deh, berikut adalah tanda pria jatuh cinta sama kamu :

Dia selalu berusaha untuk berada di dekat kamu
Artinya  saat kamu lagi sendiri atau lagi ngobrol sama yang lain, pria itu ga pernah malu bahkan sungkan untuk ikutan gabung ngobrol sama kamu, dan secara diam-diam dia selalu ngikutin kemana kamu pergi, pokoknya tiap kamu pergi kemana atau jalan kemana pasti ketemu dia, mungkin anggapan kamu ini kebetulan  tapi sebenarnya dia yang emang sengaja ada di deket kamu.

Salah tingkah
Buktiin aja. Kalo kamu emang ngerasa si dia jatuh hati sama kamu, coba deh kamu perhatiin. Bisa jadi pria atau cowok tersebut benar-benar grogi saat berdekatan dengan kamu meskipun mungkin keadaannya sedang ramai dan banyak teman yang ada disitu. Tandanya mungkin terlihat ketika berbicara ataupun keluar keringat dingin dikarenakan salah tingkahnya tersebut ketika dia dekat dengan kamu.

Curi-curi  pandang
Hmm, ini juga menjadi salah satu pertanda jelas. Coba perhatikan tatapan mata pria dari jarak jauh. Bisa jadi tanpa sengaja kamu juga memergoki pria tersebut menatap anda dari jarak jauh. Buktikan sendiri ya. Mencuri pandangan meskipun hanya beberapa detik saja, bagi pria yang tertarik dan jatuh cinta sama kamu mungkin ada sebuah hal yang sangat berharga lho. Dapat melihat wajah kamu meskipun hanya sebentar bisa jadi sangat berarti baginya.

Dia rajin kasih kamu perhatian
Wanita adalah makhluk yang sangat suka diberi perhatian, nah kalo pria itu sering sms, bbm atau telepon kamu cuma sekedar ngucapin selamat pagi, ciank, sore , malem ( semuanya di absent ) dan ingedin jangan telat makan, jangan tidur malem-malem, selamet tidur, jaga kesehatan, jangan lupa shalat, perhatian lainnya, intinya sesibuk apapun dia, dia pasti selalu sempatkan untuk sms kamu, tandanya dia memang menginginkan kamu lebih dari teman.

Dia banyak tanya dan cari tau semua tentang kamu
Kalo ada pria yang mendadak kepo dan mau tau segala aktivitas kamu, dari gaya hidup, keluarga , sampai teman-teman kamu.. tandanya dia tertarik sama kamu dan mau lebih mengenal kamu ..

Menjadi lebih perhatian terhadap penampilannya

Coba deh kamu lihat. Apakah pria yang kamu duga jatuh cinta sama kamu jadi lebih rapi, lebih wangi dan lebih lebih yang lainnya? hmm, menarik untuk kamu buktikan sendiri !




Mencari alasan agar bisa sering bertemu anda

Hmm, mungkin ini bisa benar-benar terjadi lho. Misalnya jika kamu adalah seorang mahasiswi dan pria tersebut juga masih seorang mahasiswa. Mereka bisa jadi akan mencari alasan agar bisa bertemu dengan anda dengan cara ingin menanyakan tugas atau meminjam buku dan lain-lain. Tujuannya satu, agar bisa mendatangi dan bertatap muka dengan kamu !
 

Selalu memuji kamu

Ketika cinta sudah melanda seorang pria, coba lihatlah apakah dia menjadi sering memuji kamu? jika hal ini terjadi, hmm bisa saja memang benar benih-benih cinta telah bersemi dihatinya !


Rela berkorban demi kamu
Percaya? Ini bisa terjadi lho kepada pria ketika dia memang benar-benar jatuh cinta sama kamu. Misalnya, ketika kamu memerlukan sesuatu dan kamu menyuruhnya mencarikannya untuk kamu, lihatlah mereka akan dengan senang hati dan dengan senyum yang teramat manis melakukannya untuk kamu walaupun mungkin permintaan kamu tergolong berat dan sangat sulit. Tetapi jangan sampai kamu memanfaatkan kondisi ini ya !

Jadi asyik ketika diajak ngobrol

Dia akan bersemangat ketika kamu mengajaknya mengbrol. Bisa jadi akan menghabiskan waktu berjam-jam dan topik pembicaraan pun meluas meskipun tidak jelas. Itu bisa menjadi salah satu pertanda juga lho !

Cemburu
Sangat wajar jika hal ini terjadi. Ketika kamu sedang ngobrol berdua dengan seorang teman yang kebetulan teman kamu tersebut adalah seorang pria, hmm lihatlah apakah dia cemburu melihat hal itu? 99 % pasti cemburu !


Memberikan kamu sesuatu
Sesuatu artinya bisa disebut juga hadiah, dan hadiah/barang itu bisa bermacam-macam. Secara umum mawar adalah sebuah hadiah sekaligus ungkapan cinta yang paling sering digunakan seorang pria untuk diberikan kepada wanita yang dicintainya. 


Sekian tanda cinta yang aku tau, semoga bisa memberikan sedikit pencerahan untuk para wanita yang sedang menanti kejelasan atas cintanya . hoho ,,

Alhamdulilah jika mungkin kalian menemukan beberapa tanda yang kalian harapkan, namun jika tidak.


Jangan menunggu seseorang yang tidak pasti, karena diluar sana banyak yang menunggu kehadiranmu ^^

Dan buat pria,, kalo ada yang salah atau ada yang perlu ditambahkan..

Mohon komentarnya yah, biasanya kalo langsung dari sumbernya bisa lebih akurat. hiihihi



Jumat, 26 April 2013

Singamania Jabodetabek


Assalamualaikum sobat  blogger ^^


Apa kabarnya hari ini ? semoga menjadi jum’at yang berkah untuk kita semua. Amin,,                                   Setelah  mampir ke blog tetangga yang isi postnya tentang klasemen ISL 2012-2013
Jadi terinspirasi buat post baru nih, karena sempet vakum 3 hari lalu. hihi ..


Sobat blogger ada yang tau dengan tim sepak bola Indonesia yaitu SRIWIJAYA FC ?

Yapp !! sriwijaya fc merupakan tim terbaik yang dimiliki Indonesia yang berasal dari kota Palembang, (walaupun tadi di klasemen baru posisi 5 sih ) hehe
Itulah kehebatan sriwijaya, slow but sure, pelan-pelan pasti bisa menggeser persipura dari posisi teratasnya,!! amin ..

Sriwijaya memiliki beberapa supporter, salah satunya yaitu SINGAMANIA..

Singamania ada dimana-mana, singamania tersebar hingga ke pelosok negeri. Hoho

Singamania juga hadir di jabodetabek, maka dinamakan SINGAMANIA JABODETABEK ^^


Apa itu singamania jabodetabek ?

                Singamania jabodetabek adalah supporter sriwijaya yang ada dikawasan jabodetabek,  karena seperti yang kita ketahui, pencinta sepak bola bukan hanya berasal dari kota asal tim itu dibentuk, melainkan berasal dari kecintaaan yang terbentuk di dalam hati. Singamania adalah sebutan untuk supporter  laki-laki dan SINGANITA adalah sebutan untuk supporter perempuan       ( ya aku ini . hehe )


Siapa ketua singamania jabodetabek ?

                Singamania diketuai oleh Tony Sastra, sapaan akrabnya kak Tony. Beliau berprofesi sebagai seorang lowyer, namun ditengah kesibukannya, beliau selalu menyempatkan diri bergabung bersama lainnya untuk nonton langsung ke stadion dalam ataupun luar kota, mengadakan nobar layar kaca apabila tidak bisa  nonton langsung ke stadion, dan juga hadir dalam futsal antar supporter yang berada di jabodetabek.


Apa keuntungan menjadi supporter ?

                Yap ! memang itu yang menjadi pertanyaan aku saat baru mulai bergabung menjadi seorang supporter, karena memang  baru dari tahun 2007 aku mulai mencintai sriwijaya, hal ini berawal karena aku jatuh cinta dengan FERY ROTINSULU, kipper utama SFC, bang fee adalah sapaan akrabnya, dia adalah kipper terganteng dan berkualitas versi hatiku. hehe,, sejak 2007- awal 2010 aku hanya bisa menyaksikan  aksi hebat mereka dalam layar kaca, ingin rasanya nonton langsung di GBK saat SFC tanding melawan tim kebanggaan ibu kota itu , tetapi  tidak pernah mendapatkan izin dari orangtua, (mungkin takut aku  ilang nonton sendirian. Hihi ) singkat cerita aku bertemu dengan seseorang yang mengenalkanku dengan singamania jabodetebek lainnya, akhirnya setelah itu aku diizinkan nonton langsung ke stadion, bahkan hingga  tour luar kota.  Saat itu aku merasakan keuntungan bergabung menjadi seorang supporter, 
jadi banyak pengalaman, hanya dengan menjadi supporter aku mendapatkan pengalaman manjat gerbang tinggi, desek-desekan masuk stadion, loncat nanyi yell” kebanggaan tim tercinta, sampai pernah shock loncat-loncat eh tribunnya hampis amblas, pernah juga di lemparin botol dari supporter lain yang tidak akrab. Tapi jangan mikir negative lho yah , ngalamin yang kaya gtuh seru lho karena jadi ngerasa bebas mengekspresikan apapun,  disana kita ga akan ketemu sama orang-orang yang jaim, munafik dan lainnya deh yang biasanya hanya dijadiinkan sebagai tameng saja . selain itu juga,  
jadi banyak teman..  banyak cara untuk mendapatkan teman, misalnya ya sebagai supporter, kita bisa mengenal  banyak orang baik dalam kota ataupun luar kota, terlebih lagi pertemanan yang dijalin supporter itu justru sangat hangat lho, karena mereka memang memiliki loyalitas yang tinggi nah tau ga sih ? dalam hal ini kita menemukan 2 keuntungan sekaligus yaitu memperbanyak teman dan kita bisa menyaksikan laga yang kita sukai bersama teman yang memiliki kesukaan yang sama.  Bukankah itu menarik ??



Dimana sekret singamania jabodetabek ?

                Nahh buat sobat blogger yang ada di kawasan jabodetabek dan suka sama sriwijaya  , pengen nonton langsung di stadion tapi ga ada temen ?  yuk gabung aja sama kita..  Sekret singamania jabodetabek ada di Mega Mall Ciputat.     Yuk hayuuu merapat :D



Eiitttz jangan kabur dulu,,

Liat foto-foto ini dulu yuk ^^





singamania jabodetabek datang berkunjung dan foto bersama pelatih favorite aku “Rahmad Darmawan”





Ini foto singamania jabodetabek bersama patriot mania saat ulang tahun yang pertama,  tahun 2011 di kediaman bunda novi di Pondok Kelapa-Jaktim.





                                 Narsis dulu sebelum menuju stadion Jalak Harupat – Bandung




                             Aksi singamania jabodetabek di stadion Singa Perbangsa  - Karawang





                                            Aksi singamania di Gelora Bung Karyo Senayan




                                                       Kalo ini SINGANITA KECE  ^-^





                                         Naaahhh  ini kipper tercintaku, FERYROTINSULU  ^.*




Selama ini citra supporter cukup buruk di masyarakat, yang mereka tau supporter cuma bikin rusuh, supporter hanya merupakan kumpulan orang-orang yang tidak punya pekerjan dan hobbi menyia-nyiakan waktu. Semua itu hanya kekeliruan, yang membuat rusuh itu hanya oknum yang mengatasnamakan supporter, buktinya cukup jelas saat kamu berada di sekitar stadion saat laga berlangsung ada beberapa gerombolan yang lebih memilih ada di luar stadion, yah begitulah mereka lebih memilih berada diluar cari keributan, dan salah besar apabila  kamu berpikir supporter itu tidak memiliki pekerjaan, buktinya profesi singamania jabodetabek dan supporter lainnya beragam, mulai dari lowyer, IT, guru, pramugari ( bunda novi sekarang mantan pramugari ), wartawan,  konsultan pajak, pekerja medis, dan banyak lagi yang lainnya.


Dan buat kamu kamu kamu ,..

JANGAN NGAKU NGERTI BOLA KALO BELUM BISA MENCINTAI TIM SEPAK BOLA DALAM NEGERI !!




Sekian dan terima kasih,

Salam peace dulu ah ^^